Satpol PP Inhil Luncurkan Program Praja Wibawa Peduli
Humas Satpol PP Inhil | Tembilahan, Suatu ketika Nabi Muhammad SAW mengingatkan jangan biarkan satu hari berlalu tanpa sedekah. “Tiap-tiap jiwa keturunan Adam tanpa kecuali harus bersedekah setiap hari di mana matahari terbit di dalamnya.”
Salah seorang sahabat yang merasa tidak memiliki kelebihan harta untuk disedekahkan bertanya; Bagi orang seperti kami bagaimana bisa bersedekah wahai Rasulullah?
Nabi menjelaskan “Sesungguhnya pintu kebajikan itu banyak, mengucapkan tasbih, tahmid, takbir, tahlil dengan khidmat dan khusu’ merupakan sedekah. Mengajak orang untuk berbuat baik dan melarang dari berbuat mungkar merupakan sedekah, Menyingkirkan batu dari jalan untuk memudahkan orang lewat juga merupakan sedekah. Menuntun orang buta menyeberang jalan, merupakan juga sedekah. Memberi petunjuk kepada orang yang bertanya, merupakan sedekah. membantu orang-orang yang lemah dengan kekuatan dua betismu dan dua lenganmu, adalah sedekah. Bahkan senyumanmu ketika berhadapan dengan saudaramu, juga merupakan sedekah.” (HR Bukhari dan Muslim).
Artinya banyak yang bisa kita perbuat yang dijadikan amalan dalam kehidupan sehari-hari. Hadis di atas memberi pemahaman bahwa sedekah memiliki makna yang luas. Setiap orang dapat melakukannya. Sedekah tidak dibatasi dalam bentuk materi saja, ucapan yang menyejukkan hati atau senyum simpatik kepada orang lain juga merupakan sedekah. Tidak dipersoalkan sedekah itu banyak atau sedikit, berupa materi atau bukan, tapi yang penting adalah hasrat dan niat suci untuk mengukir jasa baik sepanjang hidup.
Berniat untuk berbagi kepada sesama, Satpol PP Kabupaten Indragiri Hilir kembali meluncurkan program PRAJA WIBAWA PEDULI pada pertengahan Bulan Januari 2022. Semoga dengan hadirnya Praja Wibawa Peduli menjadi wadah bagi kawan-kawan di Satpol PP khusunya dan masyarakat secara luas dapat menyalurkan bantuan baik itu berupa materi, barang, pakaian bekas dan lain lain.
Saat ini Praja Wibawa Peduli telah menerima bantuan berupa uang dan pakaian bekas. Pakaian bekas masih layak pakai telah diterima dari Saudara Adi Warman, Saudari Sri Wahyuni dan Nurhasanah. Sri Wahyuni menyampaikan “pakaian bekas ini masih layak pakai namun kami bingung mau memberikannya ke mana, dengan adanya Praja Wibawa Peduli ini menjadi solusi bagi kami untuk.menyalurkannya. semoga bermanfaat bagi yang membutuhkan” demikian ucapnya.
Pak Marta Haryadi, S.H.,M.H Kastpol PP Kab. Inhil selaku pembina dari tim Praja Wibawa Peduli Satpol PP Kab. Inhil mengatakan “Praja Wibawa Peduli merupakan inovasi baru kami di awal Tahun 2022, tetapi kami sudah mulai bergerak. Tim sudah mulai mengumpulkan bantuan-bantuan dari para donatur yang ingin bersedekah, disamping itu tim juga sedang mendata warga yang benar-benar layak menerima bantuan. Kita juga saat ini sedang mempersiapkan konsep Praja Wibawa berbagi pada setiap hari jumat. Doakan semoga inovasi ini akan berjalan mulus dan hal ini butuh dukungan dari semua pihak” demikian jelas Pak Martha.
Praja Wibawa Peduli seperti visinya mencoba mengetuk pintu hati orang-orang umum dam khusus ASN dan Non ASN yang berada dilingkungan Satpol PP Kab. Inhil bahwasnya sedekah itu adalah menabung yang paling aman, dan setiap orang dapat berpartisipasi seperti sedekah bekerja untuk merekat hubungan antar-manusia yang berlandaskan rasa empati, kasih sayang, dan persaudaraan dalam sebuah tim/organisasi/instansi karena memberi adalah sumber kebahagiaan, jadilah seorang muslim merasa bahagia jika dapat membahagiakan orang lain di sekitarnya, Barakallah.
#A23